5 Wisata Kuliner Malam Bogor, Ada yang Buka 24 Jam Loh!

Sabtu, 27 Januari 2024 | 05:00:00 WIB
Mie Rampok, Salah Satu Rekomendasi Wisata Kuliner Malam di Bogor. Sumber foto: instagram.com/@mierampok_parung

RUANGBOGOR.COM - Bingung mau makan malam apa di Bogor? Yuk simak rekomendasi kuliner malam yang terkenal enak di Kota Hujan.

Wisata kuliner malam di Bogor bisa jadi kegiatan menarik bersama teman dan keluarga.

Terlebih Bogor menjadi kota yang memiliki banyak pilihan tempat makan yang terkenal enak.

Tetapi apa saja sih kuliner malam yang worth it untuk dicoba di Kota Hujan? yuk simak lima rekomendasinya, dilansir dari berbagai sumber.

5 Wisata Kuliner Malam Bogor

1. Dimsum Toko Sebelah

Alamatnya ada di Jalan Bina Marga nomer 1d, RT 04/RW 11, Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Jawa Barat.

Tempat makan ini buka 24 jam loh. Patokannya itu gak jauh dari exit tol Bogor, kurang lebih lima menitan untuk menuju ke Dimsum Toko Sebelah.

Dimsum Toko Sebalah baru buka satu bulan tetapi langsung maris manis. Bahkan antrian panjang selalu terlihat di tempat kuliner ini.

Pilihan dimsum yang disajikan banyak, mulai dari dimsum kukus, goreng, hingga panggang.

Harga kuliner di Dimsum Toko sebelah masih terjangkau. Untuk makanan dibandrol mulai Rp15 ribu hingga Rp39 ribu, sedangkan minuman harganya Rp6 ribu sampai Rp30 ribu.

2. Sop Buah Pak Ewok

Alamatnya ada di Jl. Prof Andi Hakim Nasoetion, Bogor no.15 (Samping IPB Botani) maupun Jln. Haur Jaya 2 No.5, Air Mancur, Bogor.

Bukanya mulai jam 10.00 WIB hingga 21.00 WIB. Khusus hari Jumat buka mulai pukul 13.00 WIB.

Sop Buah Pak Ewok sudah eksis sejak tahun 80-an loh. Untuk menyantap sop buah ini, kamu bisa memilih menggunakan kuah susu, jeruk, atau yoghurt.

Beragam menu lain juga ditawarkan seperti kelapa muda, es jeruk mangga, leci squash, dan oreo cappucino.

Jika lapar, kamu juga bisa menyandingkannya dengan rujak cireng, kupat tahu tasik, nasi lada hitam, dimsum, dan roti cane.

3. Mie Rampok

Alamatnya ada di Jalan Raya Parung nomer 4, Parung, Bogor. Kuliner ini disebut mie rampok karena disajikan di atas piring yang sering digunakan narapidana di penjara.

Meskipun namanya terdengar unik, namun mi rampok merupakan akronim dari 'Ramen Depok'.

Makan di tempat kuliner ini akan mengalami suasana berbeda karena tempatnya dihiasi suasana kriminal.

4. Belsambel Mancur

Alamatnya ada di Jalan A. Yani Street Nomor 20, Sempur, Bogor. Buka dari pukul 11.30-00.00 WIB.

Tempat kuliner ini menyajikan menu Ayam Tulang Lunak, Ayam Pejantan Tulang Lunak, Babat, Paru, Nila, hingga Ikan Asin Jambal dengan harga mulai dari Rp4.000-27.000.

Spesialnya lagi, ada menu lalapan yang bisa kamu ambil dan nikmati secara gratis.

5. Ketan Susu dan Wedang Ronde Sultan

Alamatnya ada di Jalan Cimangu Wates nomer 62, RT 01/RW 09, Kedung Jaya, Kecamatan Tanah Sereal, Kota Bogor, Jawa Barat. Tempat kuliner ini buka mulai pukul 18.30 WIB hingga 23.30 WIB.

Kulineran malam di tengah cuaca Bogor yang dingin tentu paling enak menyantap yang hangat.

Nah, wedang ronde menjadi pilihan tepat dan akan semakin nikmat jika ditambah camilan ketan susu.

Ronde memang minuman khas Yogyakarta dan Jawa Tengah, tetapi kuliner ini juga bisa ditemukan di Bogor.

Itulah lima pilihan wisata kuliner malam di Bogor yang wajib dicoba. Rugi rasanya jauh-jauh liburan ke Kota Hujan tanpa mencicipi kuliner malam yang populer dan menggugah selera.

Tags

Terkini