Pemandangan Alam Dari Atas di Wisata Brebes Ini Juara Banget, Wajib Datang dan Abadikan!

Senin, 20 Mei 2024 | 07:46:16 WIB
Pemandangan indah dari atas Wisata Brebes. (Instagram @instasalembrebes)

RUANGBOGOR.COM - Pemandangan alam dari atas memang nggak pernah gagal buat diabadikan, hamparan gunung hingga sawah terpotret indah di Wisata Brebes ini.

Wisata Brebes Kalibaya Park menyadikan pemandangan alam dari atas yang sangat mengagumkan. Nggak heran kalau banyak yang ingin foto di bagian atas dengan view menyatu dengan alam.

Wisata Brebes yang satu ini lokasinya ada di Desa Pasir Panjang, Kecamatan Salem, Kabupaten Brebes Jawa Tengah. Kalibaya Park menghadirkan pemandangan indah serta nuansa alam kental bisa buat healing.

Nggak hanya itu aja, banyak spot Instagrammable yang menakjubkan dan bisa banget buat habiskan waktu dengan teman atau keluarga.

Wisata Kalibaya Park. (Instagram/ekapujiyanti63)

Di Wisata yang satu ini dari atas bahkan kita dapat menyaksikan indahnya waduk malahayu, hingga hutan pinus dan hamparan sawah.

Buat yang suka adrenalin atau foto di atas, bisa banget datangi spot seperti ayunan angkasa, panggung alam, sampai dengan rumah pohon.

Ada juga camping ground lalu kalibaya deck pemandangan dari bukit bintang, dan yang lainnya wajib dicoba kalau datang ke lokasi ini.

Buat yang ingin datang ke Kalibaya Park hanya perlu masuk dengan harga tiket Rp3000 aja saat hari kerja dan Rp5000 di akhir pekan, murah meriah banget kan?

Tags

Terkini