Nggak Jauh dari Jakarta Ada Air Terjun Cantik di Tengah Hutan, The Real Tempat Healing bagi Para Pecinta Alam

Jumat, 24 Mei 2024 | 07:00:41 WIB
Nggak Jauh dari Jakarta Ada Air Terjun Cantik di Tengah Hutan, The Real Tempat Healing bagi Para Pecinta Alam. (wisatamilenial.com)

RUANGBOGOR -- Jika kamu bossan dengan tempat wisata buatan yang begitu-begitu saja, kamu wajib mencoba healing ke tempat wisata alam yang menyegarkan. Salahsatunya kamu bisa mengunjungi air terjun atau curug di tengah hutan dan camping di sana.

Dilansir dari Channel Youtube Rival Kelana ada Jumat, 24 Mei 2024, salah satu air terjun yang terletak di tengah hutan dan lokasinya tak begitu jauh dari Jakarta adalah Curug Bibijilan yang terletak di Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi.

Curug Bibijilan menawarkan fasilitas bagi pengunjung yang ingin berkemah. Terdapat area khusus untuk tenda, sehingga bagi yang datang malam tidak perlu khawatir. Di pagi hari, Anda bisa langsung menjelajahi curug yang menakjubkan ini.

Harga Tiket Masuk

Untuk tiket masuk ke Curug Bibijilan, harganya sangat terjangkau, yaitu Rp10.000 per orang, dengan biaya parkir motor sebesar Rp5.000.

Fasilitas di Curug Bibijilan sudah terbilang memadai. Di pintu masuk sudah terdapat fasilitas pelengkap seperti warung dan toilet, sehingga kebutuhan logistik bisa terpenuhi dengan mudah.

Perjalanan menuju curug memakan waktu sekitar 20 menit. Trek awalnya berupa tangga, namun semakin mendekati curug, jalurnya berubah menjadi tanah dan akar pohon yang licin, sehingga perlu berhati-hati.

Suara Alam

Di sepanjang perjalanan, pengunjung akan disambut dengan suara-suara alam seperti kicauan burung dan suara monyet. Keasrian tempat ini membuat pengalaman trekking semakin menyenangkan.

Setibanya di Curug Bibijilan pertama, pengunjung akan langsung disuguhi pemandangan yang menakjubkan. Air terjun yang jernih dengan warna hijau toska menjadi latar belakang yang sempurna untuk berfoto.

Curug Bibijilan memiliki tujuh tingkatan, dan setiap tingkatan menawarkan pemandangan yang unik. Menurut informasi dari penduduk setempat, tingkatan keempat dan kelima adalah yang paling indah untuk diabadikan dalam foto.

Melanjutkan perjalanan ke tingkatan berikutnya, pengunjung harus semakin berhati-hati karena trek semakin terjal dan licin. Meskipun demikian, pemandangan yang ditawarkan sangat sepadan dengan usaha yang dikeluarkan.

Gunakan Sandal yang Tepat

Disarankan bagi pengunjung untuk menggunakan sandal gunung dengan grip yang baik agar lebih aman saat melintasi trek yang licin. Jangan seperti saya yang menggunakan sandal biasa, yang membuat perjalanan menjadi lebih menantang.

Salah satu hal menarik di sini adalah adanya tali pengaman dari besi yang membantu pengunjung melewati jalur-jalur yang sulit. Meski tali ini sedikit keras, namun sangat membantu dalam menjaga keseimbangan.

Pemandangan Memukau

Saat mencapai Curug Bibijilan empat dan lima, keindahan alam yang terpampang di depan mata benar-benar memukau. Kami mengambil waktu untuk beristirahat dan berfoto di batu ikonik yang sering menjadi spot favorit pengunjung.

Kelelahan yang Terbayarkan

Perjalanan eksplorai alam kali ini memang cukup melelahkan, namun rasa puas setelah menikmati keindahan Curug Bibijilan membuat semua usaha terbayar. Jangan lupa untuk membawa perlengkapan yang memadai dan menjaga kebersihan selama berkunjung.

Curug Bibijilan adalah salah satu destinasi yang wajib dikunjungi di Jawa Barat, terutama bagi para pecinta alam dan petualangan. Keindahan yang ditawarkan benar-benar tak terlupakan dan sangat cocok untuk menghabiskan waktu bersama teman atau keluarga.

Demikian ulasan mengenai perjalanan Curug Bibijilan di Sukabumi. Semoga informasi ini bermanfaat bagi rencana liburan para pembaca.

Tags

Terkini