4 Surga Belanja Kebaya di Jogja yang Menarik Dikunjungi, Cocok Jadi Outfit Kondangan, Awas Kalap!

Kamis, 18 Juli 2024 | 17:11:17 WIB
House of Iza, Salah Satu Surga Belanja Kebaya yang Ada di Jogja. Sumber Foto: Instagram.com/@houseofiza

RUANGBOGOR.COM - Bebelanja adalah kegiatan yang menyenangkan bagi sebagian wanita. Menariknya, di Jogja ada empat surga belanja kebaya yang menarik untuk dikunjungi loh.

Memiliki barang baru atau membeli sesuatu yang diinginkan dapat meningkatkan mood dan memberikan perasaan kepuasan. Itu sebabnya berbelanja bisa jadi sarana healing. Jadi ketika kamu berwisata ke Jogja, jangan hanya berkunjung ke tempat wisata alam dan kuliner saja.

Lima surga belanja kebaya ini bisa jadi destinasi healing yang tepat untuk para wisatawan. Di tempat ini kamu bisa membeli kebaya yang bisa jadi outfit kondangan. Atau kalau hanya mau sebatas cuci mata dengen melihat aneka koleksi mereka pun tidak masalah. Berikut empat rekomendasi surga belanja kebaya di Jogja.

1. Kebaya Oma

Kebaya Oma di Jogja adalah destinasi wajib untuk pencinta kebaya tradisional. Terletak di Jalan Monumen Jogja Kembali no. 55, Gemawang, Sleman, tempat ini menjadi hidden gem dengan kualitas kebaya yang sangat baik dan bahan berkualitas tinggi.

Di sini kamu bisa menemukan gaya Kutu Baru yang sedang populer, menawarkan nuansa klasik Jogja yang anggun dan elegan. Lokasinya yang mudah diakses dari pusat kota Jogja membuatnya sangat nyaman untuk dikunjungi.

Dengan harga terjangkau, Kebaya Oma tidak hanya memperkaya pengalaman belanja kamu, tetapi juga membuat liburan di Jogja semakin berkesan dan tak terlupakan.

2. House of Iza

Lokasinya ada di Jalan Margo Tirto No.74a, Pandeyan, Kecamatan Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55167. Surga belanja kebaya ini buka setiap Senin sampai Sabtu mulai pukul 10.00 WIB hingga 17.00 WIB, Minggu tutup.

Di tempat ini kamu bisa custom kebaya sesuai desain dan model yang diinginkan. Kebaya jahitan House of Iza cocok dipakai di berbagai momen mulai dari kondangan, tunangan, hingga pernikahan.

3. DELMORA Rumah Kebaya

Lokasinya ada di Ruko Lowanu G.2 L, Jl. Lowanu, Brontokusuman, Kecamatan Mergangsan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55153. Toko ini menyediakan kebaya dengan desain menarik, mulai dari yang bergaya sederhana hingga elegan, semua ada. Pengunjung juga bisa custom untuk berbagai acara penting. Jadi modelnya bisa disesuaikan sesuai keinginan.

4. The Kebaya Boutique Yogyakarta

Lokasinya ada di Jalan Babarsari Jl. Raya Kledokan No. 111, Kledokan, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281. Surga belanja kebaya ini buka setiap hari mulai pukul 09.00 WIB hingga 20.00 WIB.

The Kebaya Boutique Yogyakarta menyediakan aneka kebaya yang dapat disewa dengan harga bervariasi. Toko ini juga menyediakan layanan custom, jadi pengunjung bisa memilih sendiri sesuai keinginan.

Itulah empat rekomendasi surga belanja kebaya yang ada di Jogja. Pilihannya sangat beragam dan menarik, jadi jangan sampai kalap ya saat berbelanja.

Tags

Terkini