Pemerintah Kabupaten Bojonegoro Buka Rekrutmen CPNS 2024 Besar-besaran, 762 Formasi Tersedia!

Rabu, 21 Agustus 2024 | 19:58:58 WIB
Info Seleksi CPNS di Pemerintah Kabupaten Bojonegoro. Sumber Foto: bkpp.bojonegorokab.go.id

RUANGBOGOR.COM - Pemerintah Kabupaten Bojonegoro sudah mengumumkan soal rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) besar-besaran di tahun 2024 ini.

Tak main-main, Pemerintah Kabupaten Bojonegoro menyediakan 762 formasi dalam rekrutmen CPNS 2024. Kabar tersebut diketahui dari pengumuman resmi di laman bkpp.bojonegorokab.go.id yang diunggah pada, 19 Agustus 2024 lalu.

"Pengumuman Nomor: 810/3095/412.301/2024 tentang Penerimaan Pegawai Negeri Sipil Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bojonegoro Tahun Anggaran 2024. Total formasi CPNS tahun 2024 sebanyak 762 formasi," demikian pernyataan yang tertulis di dalam website.

Rincian dari formasi yang tersedia di Pemerintah Kabupaten Bojonegoro terdiri dari 224 formasi tenaga kesehatan dan 538 formasi tenaga teknis. Dari Jumlah tersebut, formasi yang alokasinya paling banyak adalah untuk jabatan Penyuluh Pertanian Ahli Pertama yakni sebanyak 35 alokasi.

Jabatan tersebut bisa dilamar oleh lulusan D4 atau S1 pertanian dari berbagai jurusan atau bisa juga lulusan teknik pertanian. Alokasi terbanyak lainnya adalah untuk jabatan Penyluh Pertanian Terampil sebanyak 29 serta perawat terampil sebanyak 34.

Detail alokasi jabatan lain yang tersedia dalam seleksi CPNS 2024 di Pemerintah Kabupaten Bojonegoro bisa dilihat di laman bkpp.bojonegorokab.go.id. Bagi Anda yang tertarik untuk mengikuti seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil di wilayah ini, harus mempersiapkan scan sejumlah dokumen seperti berikut ini:

  • Surat lamaran yang ditujukan kepada Bapak Pj. Bupati Bojonegoro
  • Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Pas foto terbaru
  • Ijazah asli
  • Transkrip nilai asli
  • Surat Pernyataan 5 poin
  • Surat Pernyataan Rencana Penempatan 10 tahun terhitung mulai PNS
  • Bukti akreditasi
  • STR (Khusus bagi pelamar jabatan tenaga kesehatan)
  • Dokumen persyaratan khusus bagi penyandang disabilitas
  • Surat keterangan tinggi badan, proporsional berat badan dll bagi pelamar formasi jabatan Polisi Pamong Praja Ahli Pertama
  • Sertifikat TOEFL bagi pelamar formasi jabatan Penerjemah Ahli Pertama

Waktu pendaftaran CPNS 2024 di Pemerintah Kabupaten Bojonegoro akan berlangsung pada 6 September mendatang. Lalu dilanjutkan dengan seleksi administrasi, SKD, SKB, dan pengumuman hasil CPNS.

Tags

Terkini