Perhatikan! BNPT September Oktober 2024 Senilai Rp400 Ribu Resmi Cair Bertahap ke KKS 3 Bank Ini

Minggu, 29 September 2024 | 05:56:03 WIB
Perhatikan! BNPT September Oktober 2024 Senilai Rp400 Ribu Resmi Cair Bertahap ke KKS 3 Bank Ini. (Freepik)

RUANGBOGOR -- Ada kabar baik terkait pencairan BPNT untuk bulan September dan Oktober. Mulai pagi ini, tiga bank telah melaporkan pencairan sebesar Rp400.000.

Beriut informsi mengenai perkembangan penarikan saldo BPNT di berbagai bank, baik untuk KKS lama maupun KKS baru, yang sudah menerima saldo Rp400.000.

Provinsi Aceh menjadi wilayah yang melaporkan pencairan BPNT lebih awal. Berdasarkan laporan dari grup media sosial, pencairan ini didukung oleh keterangan di aplikasi SIKS NG.

Di aplikasi SIKS NG menunjukkan status sudah SP2D untuk bank BSI sejak beberapa hari lalu. Bagi pemilik ATM KKS BSI, saldo sudah dapat dicek karena beberapa laporan menunjukkan pencairan bertahap.
  
Untuk bank BNI, BRI, dan Mandiri, informasi pencairan masih terbatas. Beberapa kontributor grup melaporkan adanya pencairan Rp400.000.

Namun tidak dijelaskan secara pasti apakah ini bantuan BPNT untuk September-Oktober atau bantuan PKH. Nilai Rp400.000 bisa berasal dari bantuan PKH lansia atau anak-anak.

Bukti struk pencairan dari bank BNI dan BRI masih sedikit. Sementara itu, belum ada laporan pencairan untuk KKS Mandiri di berbagai wilayah, termasuk di kabupaten yang menjadi penyalur BPNT dan PKH melalui bank Mandiri. Setelah pengecekan saldo, diketahui bahwa saldo belum masuk, baik untuk PKH tahap 5 maupun BPNT tahap 6.

Pengecekan saldo melalui aplikasi bank penyalur seperti Livin' Mandiri, Brimo, BNI Mobile, dan BSI Mobile sangat membantu. Setiap transaksi yang masuk dan keluar akan tercatat dengan jelas.

Untuk penerima manfaat BPNT yang beralih dari PT Pos ke KKS, proses pencairan mungkin memerlukan waktu lebih lama karena adanya pembukaan rekening baru, pendistribusian buku tabungan, dan verifikasi data oleh bank.

Proses verifikasi dan penyaluran bantuan terus dilakukan oleh Kementerian Sosial. Untuk penerima yang belum menerima pencairan, dimohon kesabarannya karena pencairan dilakukan secara bertahap. Jangan terburu-buru melakukan pengecekan saldo jika belum ada informasi pencairan yang merata di wilayah Anda.

Tags

Terkini