Mie Bandung Legend Sejak 1964 Hadir di Living World Kota Wisata Cibubur, Kamu Tim Yamin Asin Atau Manis?

Selasa, 23 April 2024 | 12:50:08 WIB
Mie Bandung Kejaksaan 1964 Hadir di Living World Kota Wisata Cibubur. Sumber foto: instagram.com/@miebandungkejaksaan1964

RUANGBOGOR.COM - Warga Bogor dan Jakarta Timur kini tidak perlu jauh-jauh ke Bandung untuk bisa mencicipi mie legend yang sudah eksis sejak 1964. Mie Bandung Kejaksaan 1964 kini hadir di food court lantai 3 Mal Living World Kota Wisata Cibubur yang lokasinya ada di Jl. Boulevard Kota Wisata, Ciangsana, Kec. Gn. Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16968.

Tempat kuliner ini menyajikan makanan dengan citarasa yang outentik menggunakan resep turun temurun. Kini Mie Bandung Kejaksaan 1964 sudah dikelola oleh generasi ketiga dan masih tetap konsisten enak.

Kelezatannya sudah tidak perlu diragukan lagi hingga kini ada 45 cabang yang tersebar di Jabodetabek, Semarang, Surabaya, Bandung, Makassar, dan Bali. Meski sudah tersebar dibanyak cabang, rasanya tetap konsisten enak. 

Itu sebabnya kuliner ini selalu ramai pembeli. Bahkan sampai banyak influencer dan food blogger yang me-review dan memberikan acungan jempol terhadap rasanya.

Dilansir dari akun Instagram @bogorfoodsociety, cabang terbaru kini hadir di Living World Kota Wisata Cibubur yang merupakan mal terbesar di kawasan Bogor dan Jakarta Timur. Jadi gak perlu lagi deh macet-macetan ke Bandung buat mencicipi mie lezat.

Mie Bandung Kejaksaan 1964 selalu menjaga kualitas makanan serta kebersihannya. Mie yang dipakai asli dari Bandung. Teksturnya lembut dan bentuknya lurus.

Cobain deh! Pasti pengen nambah! Mienya homemade, dibuat tanpa pengawet juga 100% halal! Harga mie di tempat kuliner ini dibandrol dengan harga mulai Rp30 ribuan.

Banyak pilihan menu yang sudah bersertifikasi halal. Salah satu menu best seler di Mie Bandung Kejaksaan 1964 adalah yamin dan batagor. Buat kamu para pecinta pedas bisa memilih mie rica yang nampol pedasnya.

Tekstur mienya yang kenyal dan tipis, bumbunya yang meresap dan pedasnya yang nendang membuat lidah tidak bisa berhenti mengunyah. Selain itu masih ada sejumlah menu favorit di Mie Bandung Kejaksaan 1964, antara lain baso sapi, rica bakso sapi, pangsit rebus, rica pangsit rebus, ceker, baso tahu, siomay, babat, bahkan ada juga nasi ceplis, dan nasi goreng.

Nah, kamu tim yang mana nih, yamin asin atau yamin manis? Bisa pilih sesuai selera ya. Warga Bogor dan Jakarta Timur bisa langsung meluncur ke mal Living World Kota Wisata Cibubur.***

Tags

Terkini