5 Restoran All You Can Eat Bandung yang Enak dan Wajib Dicoba, Perut Kenyang Hati Senang!

Senin, 10 Juni 2024 | 14:11:45 WIB
Ilustrasi All You Can Eat Bandung yang Wajib Dicoba. Sumber foto: Pexels/SenuScape

RUANGBOGOR.COM - Pernahkah kamu merasa lapar di Bandung tapi bingung mencari tempat makan yang pas? Jangan khawatir, karena kota kreatif ini punya banyak pilihan restoran All You Can Eat (AYCE) yang nggak hanya mengisi perutmu tapi juga bikin hati senang.

All you can eat Bandung menyajikan menu BBQ ala Jepang dan Korea, konsep ini telah diadopsi di Indonesia untuk menarik pelanggan agar datang dan menikmati berbagai macam hidangan dengan batas waktu tertentu, biasanya antara 60 hingga 90 menit. Yuk, simak rekomendasi lima restoran AYCE terenak di Bandung yang wajib kamu coba!

1. Sumeragi Izakaya

Lokasinya ada di Jalan R.E. Martadinata Nomor 55, Citarum,  Bandung Wetan, Bandung. Tempat kuliner ini buka setiap hari mulai pukul 10.00 WIB hingga 21.30 WIB. Nah, buat yang doyan makanan Jepang, Ada tempat keren namanya Sumeragi Izakaya.

Di sini, mereka punya dua paket all you can eat yang bikin ngiler, bro! Ada BBQ, shabu, sushi, minuman, dan macem-macem side dish yang bisa kamu makan sepuasnya. Gak tanggung-tanggung, ada sekitar 100 menu yang bisa kamu serbu habis!

2. InterContinental Bandung

InterContinental Bandung, hotel bintang lima, menghadirkan sajian all you can eat "Meat the Sea vol 2" yang hanya tersedia setiap hari Sabtu dari pukul 06.00 WIB hingga 22.00 WIB di Damai Resto, Resor Dago Pakar Raya 2B, Bandung.

Volume kedua ini merupakan kelanjutan dari kesuksesan sajian all you can eat sebelumnya yang mendapat respons positif. Selain menikmati hidangan lezat seperti Herb Crusted Salmon, Nachos, hingga Smoked Salmon Mousse, pengunjung juga dapat menikmati pemandangan Kota Bandung dan live music.

Tidak hanya itu, masih banyak lagi menu-menu lainnya yang bisa kamu nikmati seperti Cracked Pavlova dan Doughnut Bruelle. Untuk minumannya pun tidak kalah menggoda dengan beragam pilihan minuman segar yang bisa kamu pilih sesuai selera. Harga sekitar Rp338.000 per orang sangat sebanding dengan sensasi menikmati hidangan dari berbagai belahan dunia dalam satu tempat.

3. Shabu Kojo

Restoran favorit, Shabu Kojo, telah menjadi pilihan utama di Bandung sejak 2017, dengan tiga cabang di Indonesia, salah satunya di Jalan Progo No.20, Bandung. Shabu Kojo menawarkan pengalaman kuliner All You Can Eat yang memanjakan lidah tanpa menguras dompet, dengan berbagai menu shabu-shabu dan yakiniku yang lezat.

Dengan harga terjangkau, pelanggan hanya membayar sekali untuk menikmati semua hidangan yang diinginkan selama dua jam, termasuk promo grup dengan harga Rp150 ribu-an per orang.

Semua hidangan disajikan telah disertifikasi halal, dengan daging impor segar dan bumbu marinasi yang enak. Shabu Kojo bukan hanya tempat untuk mengisi perut, tetapi juga untuk menciptakan pengalaman kuliner yang tak terlupakan di Bandung dengan harga yang terjangkau.

4. Haeng-Un Korean BBQ & Homemade Dishes 

Lokasinya ada di Jalan Buah Batu No. 117A, Cijagra, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung. Haeng-Un Korean BBQ, tempatnya asyik buat nyobain all you can eat Korea dengan pilihan menu yang nggak main-main.

Di sini, selain shabu dan barbekyu, ada juga yangnyeom, bulgogi, usamgyeop, dakgalbi, dan berbagai macam lainnya. Salah satu menu kuliner yang jadi sorotan di tempat kuliner ini adalah homemade dish yang konon enaknya nanggung, beda dari resto Korea lain, loh.

5. Dapur Babah Elite

Alamatnya ada di Jalan Veteran I No.18-19, RT.4/RW.2, Gambir, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10110. Dapur Babah Elite itu pas banget buat makan bersama keluarga dan sahabat tercinta, suasana Peranakan-nya keren banget, bro!

Di sini, mereka sajikan hidangan Peranakan yang super enak dengan resep-resep turun-temurun. Gak cuma itu, loh, interior Dapur Babah Elite juga keren banget, cocok buat di-Instagram-in!

Jadi, itu dia lima restoran All You Can Eat yang nggak boleh kamu lewatkan ketika berkunjung ke Bandung. Dengan pilihan hidangan yang beragam dan suasana yang menyenangkan, pastikan untuk menyambangi salah satunya agar perutmu kenyang dan hatimu senang!

Tags

Terkini