Ini Ragam Menu Kelezatan Daiji Ramen Bogor, Wisata Kuliner Bernuansa Jepang

Kamis, 16 November 2023 | 09:13:04 WIB

RUANGBOGOR.COM - Mengulangi kunjungan ke Daiji Ramen Bogor selalu menjadi pengalaman yang menarik. Mampir lagi ke Daiji Raamen, mencoba menu-menu yang beragam, membuat semakin terpesona oleh keunikan kedai ramen ini dengan dekorasi ala Jepang yang memikat.

Daiji raamen, ramen favorit di Bogor, selalu menyajikan pengalaman yang unik.

Rasanya otentik dengan seasoning yang pas. Tekstur kenyal dan lembut dari mie, dipadukan dengan beef dan beberapa vegetables, menjadikan sajian ini selalu menggoda selera.

Bagi pecinta pedas, tantan raamen adalah pilihan yang sempurna.

Rasanya yang pedas, kuah yang kental, dan seasoning yang medok menciptakan harmoni cita rasa yang memukau.

Tekstur kenyal mie semakin menyempurnakan sensasi nikmat dalam setiap suapan.

Daiji Ramen Bogor tidak hanya menawarkan ramen, tetapi juga menu-menu lain yang patut dicoba.

Daiji bowl, rice bowl dengan slice beef, telur, dan vegetables, memberikan rasa manis yang dominan.

Chicken katsu curry dengan ayam tebal dan bumbu lada yang kuat, memberikan pengalaman makan yang memuaskan.

Meskipun takoyaki terlalu lembek dan isian sedikit, rasanya tetap lezat berkat saus yang enak.

Keberanian mencoba menu berbeda seperti ini menjadi bagian dari petualangan kuliner di Daiji Ramen Bogor.

Daiji Juice, campuran buah-buahan dan sayuran berwarna hijau, memberikan kesegaran dan keseimbangan rasa.

Sementara Milo Godzilla, dengan porsi besar dan rasa manis yang berlebihan, cocok untuk dinikmati bersama teman-teman.

Daiji Ramen Bogor terletak dekat dengan Jalan Pajajaran, tidak jauh dari exit tol Bogor Kota.

Dengan harga berkisar antara Rp. 50.000 hingga Rp. 100.000 per orang, tempat ini menyajikan kuliner berkualitas dengan suasana yang nyaman.

Daiji Ramen Bogor tidak hanya menyajikan ramen dengan cita rasa autentik, tetapi juga menu-varian lain yang memanjakan lidah.

Dengan lokasi yang mudah diakses, Daiji Ramen Bogor menjadi destinasi kuliner yang wajib dikunjungi bagi para pencinta kuliner Jepang di Bogor.

Terkini