Lowongan Relawan Ramadhan BAZNAS, Bonus Sertifikat Hingga Uang Saku Harian, Mahasiswa Merapat!

Lowongan Relawan Ramadhan BAZNAS, Bonus Sertifikat Hingga Uang Saku Harian, Mahasiswa Merapat!
Lowongan BAZNAS Menjadi Relawan Ramadhan 1445 H. (BAZNAS)

RUANGBOGOR - Siapa yang masih bingung mengisi bulan Ramadhan 1445 H nanti? Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) membuka peluang atau lowongan kerja buat putra putri bangsa terbaik di bulan berkah.

Yap, pada bulan berkah nanti, BAZNAS membutuhkan Relawan Ramadhan 1445 H yang memiliki beberapa tugas.

Adapun tugas yang berkaitan dengan zakat ini bisa menambah pengalaman mahasiswa maupun lulusan D3 atau S1.

Terlebih para muda mudi yang menginginkan pengalaman di bidang tersebut dengan bonus sertifikat hingga uang jajan harian.

Nah, apa saja nih kualifikasi untuk menjadi Relawan Ramadhan 1445 H nanti? Simak selengkapnya di sini.

Kualifikasi:

Yang pertama adalah Muslim atau Muslimah

Kemudian Mahasiswa atau Lulusan D3/S1

Memiliki usia maksimal 27 tahun

Tertarik dengan dunia zakat (filantropi)

Posisi yang dibuka:

Tim Konter Penghimpunan

Tim Layanan

Tim Administrasi

Tim Acara Ramadhan

Tim Konten & Desainer Grafis

Cara mendaftar:

Yang pertama, kamu bisa siapkah CV terbaikmu.

Kemudian isi form pendaftaran melalui website https://baznas.go.id/karir

Batas pendaftaran sampai dengan tanggal 21 Januari 2024.

Itu tadi lowongan Relawan Ramadhan 1445 H yang dibuka oleh BAZNAS buat mahasiswa, maupun lulusan D3 atau S1. (*)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index