Netizen Sebut Taman Buah Mekarsari di Jonggol Sudah Tak Terawat, Tapi Kamu Masih Bisa Datang ke Tempat Ini

Netizen Sebut Taman Buah Mekarsari di Jonggol Sudah Tak Terawat, Tapi Kamu Masih Bisa Datang ke Tempat Ini
Netizen Sebut Taman Buah Mekarsari di Jonggol Sudah Tak Terawat, Tapi Kamu Masih Bisa Datang ke Tempat Ini. (Kabupaten Bogor)

RUANGBOGOR -- Taman Buah Mekarsari merupakan sebuah destinasi wisata yang terletak di Cileungsi, Bogor, Jawa Barat, Indonesia. Area rekreasi ini sangat populer di awal tahun 2000-an.

Banyak stasiun televisi yang mengiklankan taman buah tersebut pada masanya, sehingga generasi milenial pasti ingat dengan tempat itu.

Tempat ini terkenal karena memiliki koleksi buah-buahan tropis yang sangat beragam, di antaranya adalah buah-buahan lokal Indonesia dan buah-buahan eksotis dari berbagai belahan dunia.

Selain menawarkan pemandangan kebun buah yang indah, Taman Buah Mekarsari juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas dan wahana rekreasi, seperti taman bermain anak, area piknik, dan wahana permainan air.

Pengunjung juga dapat menikmati kegiatan seperti bersepeda keliling kebun, naik kereta wisata, atau menyaksikan pertunjukan atraksi hewan.

Selain itu, terdapat pula fasilitas edukasi di Taman Buah Mekarsari, seperti museum buah dan pusat informasi pertanian. Ini memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk belajar lebih banyak tentang jenis-jenis buah, proses pertanian, dan konservasi keanekaragaman hayati.

Sebagai destinasi wisata yang populer, Taman Buah Mekarsari biasanya ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun mancanegara, terutama saat liburan atau akhir pekan.

Namun saat ini netizen membongkar kondisi taman wisata tersebut. Menurut netizen yang yang berkomentar di kolom komentar Ruangbogor pada Minggu 18 Februari 2024, saat ini Taman Buah Mekarsari sudah tidak terawat.

"Sy asli tinggal di Cileungsi samping Mekarsari. Kondisinya saat ini tak terawat sepi pengunjung not recommended. Cuma kolam renangnya aja yang rame," tulis Pug***.

"Infonya (Taman Buah Mekarsari) buka di hari Sabtu Minggu saja. Tiket Masuknya 60 ribuan," tulis Huya****.

"Tiketnya terlalu tinggi, jauh dengan tiket Ragunan, TMII, Kebun Raya," tulis Tuki***.

Adapun yang saat ini masik sering dikunjungi masyarakat adalah Water kingdom Mekarsari Cileungsi. Wahana ini memang masih terawat dan cukup menarik untuk dikunjungi.

Kamu dan keluargamu bisa main air sepuasnya di sini. Namun kamu juga harus ingat waktu saat berkunjung ke sini. Jangan sampai kamu lupa jam pulang ya.

Berikut adalah informasi tentang Water kingdom Mekarsari Cileungsi yang perlu kamu tahu, jika ingin berkunjung ke sana:

Alamat : 

Jl. Raya Cileungsi - Jonggol No.km 3, Mekarsari, Kec. Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16820

Jam Operasional : 

09.00 sampai 17.00 WIB

Harga Tiket Masuk : 

Rp65 ribu sampai Rp85 ribu.

Bagi sebagian orang, harga tiket masuk tersebut cukup memberatkan. Namun bagi sebagian yang lain, harga tersebut sudah termasuk wajar.

Jika kamu masih penasaran dengan wahana air di komplek Taman Buah Mekarsari tersebut, kamu bisa langsung datang ke tempatnya ya. Selamat berwisata dan berekreasi.

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index