Drama Korea

FIX! Jung Kyung Ho Bintangi Drama Korea Terbaru Labor Attorney Noh Moo Jin, Simak Jadwal Tayangnya

FIX! Jung Kyung Ho Bintangi Drama Korea Terbaru Labor Attorney Noh Moo Jin, Simak Jadwal Tayangnya
FIX! Jung Kyung Ho Bintangi Drama Korea Terbaru

RUANGBOGOR.COM - Pecinta drama Korea siap-siap dimanjakan dengan drakor terbaru Jung Kyung Ho yang berjudul "Labor Attorney Noh Moo Jin" yang akan segera tayang.

Masih lekat dalam benak para pecinta drakor tentang akting Jung Kyung Ho dalam drama Crash Course in Romance dan Hospital Playlist. Kemampuannya dalam mendalami peran serta paras tampan membuat Kyung Ho memiliki banyak penggemar.

Tidak heran jika banyak pecinta drakor menantikan drama Korea terbaru yang bakal dibintangi oleh aktor berusia 40 tahun tersebut. Menariknya, Jung Kyung Ho telah memberikan konfirmasi bahwa dirinya akan membintangi "Labor Attorney Noh Moo Jin".

Siap-siap ngakak sekaligus berdecak kagum karena drama ini mengusung genre komedi fantasi. Kebayang sih kalau Kyung Ho bakal mengeluarkan tingkah kocaknya seperti yang sudah dilakukannya dalam berbagai drakor yang dibintanginya, pasti seru abis deh!

Sinopsis Drama Korea Labor Attorney Noh Moo Jin

Dalam drama ini, akan diceritakan tentang seorang pengacara buruh dan berbagai konflik di tempat kerja. Tentunya akan banyak kejadian di dunia kerja yang sangat relate dengan kehidupan sehari-hari.

Kedekatan dengan fakta di lapangan akan membuat drakor "Labor Attorney Noh Moo Jin" diprediksi bakal melejit. Jung Kyung Ho akan memerankan peran utama. Selain itu, Cha Hak Yeon dan Seol In Ah juga sedang dalam pembicaraan untuk bergabung.

Menurut MBC, meskipun tema yang diangkat agak berat, yaitu masalah ketenagakerjaan, drama ini akan dibumbui dengan unsur komedi dan fantasi. Dengan Jung Kyung Ho sebagai pemeran utama dan sutradara Yim Soon Rye yang berpengalaman, diharapkan drama ini bisa menghadirkan cerita yang lebih menarik daripada kenyataan.

Jadwal tayang Labor Attorney Noh Moo Jin

Drama "Labor Attorney Noh Moo Jin" akan segera memulai produksi dan ditayangkan di MBC pada tahun 2025 sebagai drama Jumat-Sabtu. Tetap ikuti update informasi terbaru di RUANGBOGOR.COM untuk mengetahui perkembangan drama Korea terbaru Jung Kyung Ho.

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index