Film Korea

Kejutan! Lee Jong Suk Akan Tampil Spesial di Film Korea Terbaru 'The Plot'

Kejutan! Lee Jong Suk Akan Tampil Spesial di Film Korea Terbaru 'The Plot'
Kejutan! Lee Jong Suk Akan Tampil Spesial di Film Korea Terbaru 'The Plot'. Sumber foto: instagram.com/@jongsuk0206

RUANGBOGOR.COM - Media Korea Selatan, Hankook Ilbo telah mengabarkan bahwa Lee Jong Suk akan menjadi penampilan spesial di film Korea terbaru berjudul The Plot.

Lee Jong Suk adalah aktor Korea Selatan yang selalu dinantikan penampilannya. Terakhir dia tampil dalam drama Korea Big Mouth yang viral pada 2022 lalu. Jong Suk juga sempat membintangi film Korea berjudul Decibel pada 2022 silam.

Setelah itu tidak ada film maupun drakor yang dibintanginya lagi hingga saat ini. Tidak heran jika para penggemar sudah sangat rindu melihat penampilan Lee Jong Suk di layar kaca.

Menariknya, dilansir dari Soompi, Jong Suk dikonfirmasi bakal tampil di film The Plot. Meskipun bukan sebagai karakter utama, penampilan aktor berusia 34 tahun itu akan menjadi obat kangen bagi para penggemarnya.

Hari ini, Kamis 23 Mei 2024 telah diadakan konferensi pers untuk film Plot yang dihadiri oleh sutradara Lee Yo Sup dan para aktor utama. Di momen itu, Yo Sup secara resmi mengumkan kalau Lee Jong Suk bakal tampil spesial dalam filmnya.

Film The Plot menceritakan tentang Young Il, yang punya skill khusus buat nutup-nutupin pembunuhan jadi seolah-olah kecelakaan yang tak disengaja, dan masalah yang makin rumit pas dia terjebak dalam kejadian tak terduga.

Sebenarnya The Plot merupakan remake dari film Hong Kong berjudul Accident yang tayang pada 2009 silam. Para penonton akan terhanyun dalam teka-teki menegangkan dalam film bergenre misteri-thriller ini.

Kang Dong Won bakal main jadi Young Il, yang jago banget nutup-nutupin pembunuhan jadi kecelakaan. Ketika Yeong Il nyadar kalo dia jadi target pembunuhan yang direncanain benar-benar rapi, suasana jadi makin tegang banget.

Meskipun filmnya belum dirilis, kita bisa ngerasain ekspektasi bakal dihadapin rollercoaster emosi dan ketegangan yang bikin deg-degan abis pas ngikutin petualangan berbahaya Yeong-il buat ngungkapin kebenaran. Film Korea The bakal tayang di bioskop tanggal 29 Mei. Kira-kira Lee Jong Suk akan berperan jadi apa ya? Jangan lupa nonton teaser terbarunya, yeorobun!

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index