Wisata Jogja Bisa Sambil Makan di Atas Lautan Awan, View 4 Gunung Cantik dari Resto Punya Erix Soekamti

Wisata Jogja Bisa Sambil Makan di Atas Lautan Awan, View 4 Gunung Cantik dari Resto Punya Erix Soekamti

RUANGBOGOR - Kamu lagi cari tempat wisata Jogja yang menawarkan keindahan alam yang jempolan sambil makan-makan? Wajib banget ke tempat kuliner paling hits ini, namanya Tumpeng Menoreh.

Tempat wisata satu ini berada di perbatasan antara Magelang, Jawa Tengah dan Kulon Progo, Yogyakarta. Di sini kamu akan mendapatkan view super cantik dan melihat langsung keindahan 4 gunung sekaligus, yakni Gunung Merapi, Merbabu, Sindoro dan Gunung Sumbing.

Wisata kuliner satu ini sebenarnya sudah dibangun sejak 2021 lalu. Pemilik Tumpeng Menoreh bukan orang sembarangan, dia adalah musisi kondang Erix Soekamti, personel band Endank Soekamti.

Dinukil dari Badan Otorita Borobudur, nama Tumpeng Menoreh ini punya makna tersendiri lho. Tumpeng diambil dari bentuk bangunan yakni heksagonal seperti tumpeng dan Menoreh adalah kawasan tempat wisata ini berada.

Di sini kamu akan mendapatkan sensasi seperti makan di atas awan. Lokasinya ada di area perbukitan dengan ketinggian 950 meter di atas permukaan laut membuat udara di sini sangat dingin dan sering berkabut tebal. Nggak heran kamu akan merasakan sensasi seperti di atas awan.

Jangan lupa juga untuk membawa jaket atau memakai baju tebal ya karena di Tumpeng Menoreh cukup dingin. Apalagi kalau kamu datang di malam hari.

Tumpeng Menoreh ini punya konsep restaurant wisata yang beroperasi selama 24 jam full. Kamu bisa bebas menikmati suasana di sini kapanpun kamu mau.

Waktu terbaik ke sini adalah sekitar bulan Juli-Oktober, di periode ini intensitas hujan mulai menurun sehingga pengunjung bisa menikmati wisata dengan nyaman. Dan pastikan juga kamu datang menjelang matahari terbit atau terbenam ya untuk mendapatkan view terbaik dari atas Tumpeng Menoreh.

Buat kamu yang mau ke sini, siapin uang untuk bayar tiket masuk sebesar Rp50 ribu per orang, ya! Harga ini sudah termasuk voucher makanan seharga Rp25 ribu yang bisa ditukarkan di area restoran.

Kalau kamu bawa mobil, siapkan juga biaya parkir sebesar Rp5 ribu dan Rp2 ribu untuk parkir motor.

Tumpeng Menoreh ini berada sekitar 35 kilometer dari pusat Kota Yogyakarta atau menempuh waktu perjalanan sekitar 1 jam. Lokasi persisnya berada di kawasan Kebun Teh Nginggo, Kulon Progo.

"Tumpeng Menoreh tuh viewnya emang bagus, Aku kalau mau lihat sunrise sama dapat lautan awan berangkat jam 2 pagi dari Jogja sampai sana pas sebelum subuh," ucap Eny, salah satu pengunjung.

"Kalau pengin dapat view lautan awan, datang pas sunrise ya dari jam 5 sampai 7 pagi," ujar Ami.

"The real di atas awan ini," kata Reko.

Jadi, gimana nih kamu pengin ngerasain vibes makan di atas lautan awan juga nggak? Langsung aja ke wisata Jogja super cantik Tumpeng Menoreh ya dan datanglah di waktu terbaik pas sunset atau sunrise dijamin nggak bakal nyesel!

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index