Hidden Gem Wisata Camping Murce sampai Glamping Ala Sultan di Bogor, Disambut View Sunset dan Udara Tiris Pisan Euy

Hidden Gem Wisata Camping Murce sampai Glamping Ala Sultan di Bogor, Disambut View Sunset dan Udara Tiris Pisan Euy

RUANGBOGOR - Sudah mau weekend tapi masih bingung mau liburan kemana? Cus cobain deh camping seru di Tiris Pisan Village, Bogor.

Sesuai namanya, Tiris Pisan alias dingin banget lho di sini. Di Tiris Pisan Village kamu akan merasakan sensasi camping dengan suasana syahdu dan udaranya memang dingin.

Lokasinya ada di Jalan Puncak Dua, Sukawangi, Sukamakmur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Di sini ada banyak pilihan tempat untuk bermalam, mulai dari tenda camping, glamping yang aesthetic, villa sampai area campervan juga ada lho.

Kalau kamu mau bermalam di tenda camping, siapin budget mulai Rp30 ribuan aja ya. Kalau kamu nggak punya tenda, tenang aja bisa banget sewa di sini dengan harga mulai Rp200 ribu untuk isi 2 orang sampai Rp400 ribu untuk isi 6 orang. Harga sewanya sudah termasuk sleeping bag dan juga matras gulung lho.

Kamu pengin nyobain glamping ala anak sultan kekinian? Di Tiris Pisan Village ada beberapa pilihan glamping nih.

Kamu akan mendapatkan fasilitas kamar kapasitas 2 orang dewasa dan 1 anak, kamar mandi yang nyaman dilengkapi dengan AC, kolam renang, kulkas mini, electric kettle plus tea and coffee, peralatan mandi dan juga dapat free sarapan serta tracking ke air terjun. Harganya? Murah kok, untuk weekday Rp900 ribu sementara weekend Rp1,2 juta per malamnya.

Kamu butuh tempat menginap yang lebih besar biar muat banyak orang? Ada villa juga dengan harga sewa mulai Rp1,5 juta aja termasuk berbagai fasilitas menarik yang bikin kamu tambah betah.

Nah, gimana kalau pengin nyobain sensasi bermalam di campervan? Tiris Pisan Village juga menyediakan 6 slot khusus untuk area campervan nih. Cukup bayar Rp425 ribu per malam free HTM untuk 4 orang sekaligus.

Biar momen bermalam di Tiris Pisan Village semakin seru, kamu juga bisa pesan BBQ atau kambing guling sambil menikmati malam di depan api unggun supaya suasananya semakin syahdu.

Buat kamu yang datang bersama anak nggak perlu khawatir ya, karena di sini juga ramah anak lho. Di Tiris Pisan Village menyediakan playground yang besar, dijamin anak-anak bakalan betah main deh.

Lihat aja review di Google Maps mendapatkan rating 4,9 alias nyaris sempurna lho.

"Tiris pisan euy sesuai sama namanya, udah sejuk, bersih, pemandangannya dapet banget. Paling suka momen sunrise keren banget," kata Arif salah satu pengunjung.

"Tempat yang cocok buat yang suka camping tapi nggak mau repot karena sudah disediakan perlengkapannya," ujar Widya.

"Bener-bener puas nginap di sini. Camping ground nyaman dan lengkap fasilitasnya, rumput terawat, pas hujan nggak sampai becek banget, kamar mandinya juga banyak dan bersih," ungkap Yayuk.

So, gimana nih kamu yakin nggak mau liburan camping di Tiris Pisan Village? Buruan ajak keluarga, kerabat, atau pasangan buat liburan healing di Tiris Pisan Village Bogor ya!

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index