Wisata Kuliner Bandung

Promo Buy 1 Get 1 AYCE Sarapan di Bandung, Bayar Rp86 Ribuan Bisa Makan Sepuasnya Buat Berdua!

Promo Buy 1 Get 1 AYCE Sarapan di Bandung, Bayar Rp86 Ribuan Bisa Makan Sepuasnya Buat Berdua!
Ilustrasi Sarapan All You Can Eat di Sumeragi Bandung. Sumber foto: Pexels/Valeria Boltneva

RUANGBOGOR.COM - Penasaran cari sarapan enak dan hemat di Bandung? Mulai tanggal 21 Juni 2024, Sumeragi menghadirkan promo istimewa untuk kamu! Dengan hanya Rp86 ribuan++ kalian berdua sudah bisa menikmati sarapan sepuasnya dengan konsep All You Can Eat (AYCE).

Sarapan di tempat ini serasa sedang makan di hotel deh karena menu makanan yang disajikan enak-enak semua. Bayangkan, cukup membayar harga satu orang, kalian berdua sudah bisa menikmati segala menu lezat yang tersedia di buffet AYCE Sumeragi.

Karena konsepnya All You Can Eat jadi sudah jelas kamu bisa makan sampai kenyang dan puas. Mulai dari hidangan tradisional sampai pilihan internasional, semuanya lengkap di sini.

Promo ini hanya berlaku setiap Jumat hingga Minggu, dari jam 06.00 pagi sampai 10.00 pagi WIB. Jadi, sempatkan diri kamu untuk datang bersama pasangan dan nikmati santapan spesial ini di Sumeragi Jalan L.L R.E. Martadinata nomer 55, Bandung.

Oiya setiap hari menunya ganti-ganti jadi pengunjung tidak akan bosen jika sering datang ke tempat kuliner ini. Apa saja menu makanan yang bisa disantap? Dilansir dari akun Instagram @kulinerbandung, mulai dari omelet dan dimsum rasanya enak.

Kamu juga bisa sarapan roti panggang dengan aneka selai, lengkap dengan buah potongnya. Minumannya kalian bisa cobain teh, kopi, atau minuman dinginnya. Lanjut ke makanan berat ada nasi goreng, kwetiau, dan pastinya ada bubur ayam.

"Selain pakai ayam, buburnya paling nikmat ketika disantap bareng kulit crispy. Ini tekstur buburnya pas, rasa gurihnya nagih banget. Overall, kita tu suka deh sarapan di sini. Selain makanannya enak-enak, dengan harga segitu tuh termasuk worth it banget," ujarnya.

Jangan lewatkan kesempatan untuk menikmati sarapan berlimpah dengan harga terjangkau hanya di Sumeragi. Rasakan kelezatan sarapan AYCE yang tak terlupakan bersama orang tersayang. Pastikan kamu sudah siap untuk menyambut pagi yang penuh kenikmatan dengan Promo Buy 1 Get 1 ini!

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index