Wisata Cianjur Ini Bak Air Terjun Niagara Amerika Utara, Ada Wahana Panjat Tebing dengan Sensasi Percikan

Wisata Cianjur Ini Bak Air Terjun Niagara Amerika Utara, Ada Wahana Panjat Tebing dengan Sensasi Percikan
Canyoneering di wisata Cianjur ini seru banget. (Disbudpar)

RUANGBOGOR.COM - Jalan jalan ke Wisata Cianjur bisa banget datang ke Curug Cikondang, ada wahana panjat tebing dengan sensasi percikan dari atas. Banyaknya air terjun sebagai Wisata Cianjur memang jadi salah satu yang mencuri perhatian.

Nah, kalau Curug Cikondang ini memiliki ciri khas bisa banget buat main panjat tebing dengan sensasi percikan air dari atas.

Saking indah dan serunya, Curug Cikondang yang satu ini memiliki julukan sebagai Niagara Mini. Bukan tanpa sebab, air terjun yang satu ini memiliki kemiripan dengan air terjun Niagara yang ada di Amerika Utara.

Curug Cikondang memiliki lebar sepanjang 30 meter dengan tinggi sampai dengan 50 meter. Di bawahnya, ada beberapa air terjun kecil yang membuat pemandangan makin indah.

Pemandangan di sekitar Curug Cikondang ini sangat indah dan bisa menikmati pemandangan hamparan perkebunan teh dan rimbunnya pepohonan.

Curug Cikondang. (disbudpar)

Sayangnya, Curug Cikondang belum memiliki fasilitas misalnya toilet dan mushola, yang ada hanya warung kecil jual makanan untuk mengganjal perut saja.

Untuk masuk ke wilayah Curug ini hanya dibanderol Rp 5.000 saja di dekat gerbang masuk. Nah kalau mau turun tebing alias canyoneering di Curug ini mulai dari Rp300 ribu hingga Rp320 ribu per orang. Yang memuaskan, harga di atas sudah termasuk instruktur yang akan memberikan arahan terbaiknya

Lokasi menuju ke wisata Cianjur ini bakal kurang lebih 37 kilometer dari pusat kota. Perjalanan kurang lebih selama 35 menit dari pusat kota, sepanjang perjalanan pengunjung bakal melihat hamparan kebun teh dan rerimbunan pohon.

Itu tadi informasi seputar Curug Cikondang yang bisa kamu datangi kalau ingin eksplorasi panjat tebing di wisata Cianjur.

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index