Wisata Jakarta

5 Tempat di Jakarta yang Bisa Jadi Surganya Kaum Introvert, Tenang dan Menyenangkan!

5 Tempat di Jakarta yang Bisa Jadi Surganya Kaum Introvert, Tenang dan Menyenangkan!
Jakarta Aquarium Safari, Salah Satu Tempat di Jakarta yang Bisa Jadi Surganya Kaum Introvert. Sumber Foto: Youtube.com/@Aul and Rianka

RUANGBOGOR.COM - Jakarta itu identik dengan kemacetan dan hiruk-pikuk kota besar, tapi jangan salah, di sini juga ada banyak tempat yang cocok buat kamu yang lebih suka suasana tenang dan nyaman.

Kalau kamu seorang introvert yang butuh tempat untuk bersantai dan melepaskan penat, berikut adalah lima tempat di Jakarta yang bisa jadi surga buat kamu!

1. Perpustakaan Freedom

Jika kamu seorang introvert yang mencari tempat tenang di Jakarta, kunjungi Perpustakaan Freedom di Wisma Bakrie, Jl. H. R. Rasuna Said No.11 Kav, B-1. Tempat ini menawarkan suasana nyaman untuk membaca dengan fasilitas gratis dan buka dari Senin hingga Jumat, pukul 09.00-17.00 WIB.

Akses ke perpustakaan ini sangat mudah dari halte Kuningan Madya atau Stasiun Setiabudi, hanya beberapa langkah atau 6 menit berjalan kaki. Dengan koleksi buku yang beragam dan desain interior modern, Perpustakaan Freedom adalah tempat ideal untuk bersantai sambil membaca. Jangan lupa menjaga ketenangan agar semua pengunjung dapat menikmati waktu mereka dengan nyaman.

2. Jakarta Aquarium Safari

Jakarta bukan cuma tentang gedung-gedung tinggi yang mengesankan. Di dalam Mall Neo SOHO, ada sebuah akuarium raksasa yang menyimpan berbagai spesies hewan laut yang keren.

Jakarta Aquarium adalah tempat yang cocok banget untuk kamu yang mau santai sambil menikmati keindahan kehidupan laut di suasana biru yang menenangkan. Selain bisa nonton ikan-ikan, kamu juga bisa berinteraksi langsung dengan beberapa hewan laut, seperti bintang laut, siput, pari kembang, dan bahkan hiu bambu.

Jadi, bagi kamu yang lebih suka suasana tenang, Jakarta Aquarium bisa jadi pilihan seru tanpa harus jauh-jauh dari mall. Lokasinya ada di Jalan Letjen S. Parman No.Kav. 28, RT.3/RW.5, Tj. Duren Sel., Kec. Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11470.

3. Eramus Huis

Lokasinya ada di Jalan Haji R. Rasuna Said Kav. S3, RT.8/RW.3, Kuningan Tim., Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12950. Perpustakaan estetik ini cocok dikunjungi oleh kaum introvert. Nuansanya kayak di film Harry Potter. Buku yang ada di sini berasal dari Belanda. Harga tiket masuknya gratis loh, kamu bisa berlama-lama menikmati waktu membaca buku yang menyenangkan.

4. Jakarta Concert Orchestra

Lokasinya ada di jalan Kertanegara No.28, Rw. Bar., Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12180. Konser orkestra biasanya ngebawain musik klasik dari era Eropa sekitar tahun 1750-1825.

Ternyata, datang ke konser orkestra bisa bantu meredakan stres, karena musik orkestra memicu produksi endorfin yang bikin mood jadi lebih baik. Di Jakarta, kamu bisa mampir ke Jakarta Concert Orchestra, yang sering banget ngadain konser dengan karya-karya dari komponis terkenal dunia. Jadi, selain nikmatin musik, kamu juga bisa ngerasain efek positif untuk suasana hati!

5. Sagoro Jogging Track

Sagoro Jogging Track ada di Balai Samudera, Jl. Boulevard Bar. Raya No.1, RT.2/RW.9, Kelapa Gading, Jakarta. Ini adalah ruang terbuka hijau yang asyik banget di tengah kota. Kamu bisa jogging, jalan santai, atau cuma duduk-duduk sambil menikmati pemandangan waduk. Ada juga food court di sini yang mendukung UMKM, jadi kamu bisa nyobain berbagai makanan dan minuman dengan harga yang ramah di kantong.

Jadi, kalau kamu merasa butuh waktu untuk recharge dan mencari ketenangan di Jakarta, lima tempat di atas bisa jadi pilihan yang pas. Selamat menikmati waktu tenangmu di kota yang sibuk ini!

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index