Wisata Banyumas

Daya Tarik Wisata Hutan Pinus Limpakuwus di Banyumas, Nikmati Pemandangan Indah Sambil Meluncur dari Perosotan Pelangi, Berani Coba?

Daya Tarik Wisata Hutan Pinus Limpakuwus di Banyumas, Nikmati Pemandangan Indah Sambil Meluncur dari Perosotan Pelangi, Berani Coba?
Perosotan Pelangi Hutan Pinus Limpakuwus. Sumber Foto: RUANGBOGOR.COM

RUANGBOGOR.COM - Hutan Pinus Limpakuwus adalah salah satu obyek wisata alam yang populer di kawasan Banyumas, Jawa Tengah. Tempat wisata ini terletak di ketinggian 750 mdpl. Pemandangan alamnya asri banget berada di kaki Gunung Slamet.

Alamat tepatnya ada di RT.5/RW.1, Sawah & Hutan, Limpakuwus, Sumbang, Banyumas, Jawa Tengah. Rute menuju ke tempat ini memang cukup berliku-liku kalau ditempuh menggunakan roda dua ataupun mobil.

Meski demikian, petunjuk jalan di kanan kiri cukup membantu untuk mengarahkan menuju ke tempat wisata ini. Akses internet juga tergolong lancar sehingga bisa memakai Google Maps untuk melihat arahan.

Harga tiket masuk per orang dibandrol Rp17.500 per orang. Tempat wisata ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 WIB hingga 16.00 WIB. Setelah tiba di Hutan Pinus Limpakuwus, pemandangan indah akan menyambutmu. 

Deretan pohon pinus yang rimbun menciptakan view magis tak terlupakan. Salah satu wahana populer di tempat wisata ini adalah rainbow slide alias perosotan pelangi.

Untuk sekali meluncur, pengunjung harus membayar tiket sebesar Rp15.000. Soal keselamatan tidak perlu khawatir, ada beberapa petugas yang berjaga dan memberikan pengawasan.

Sebelum meluncur, petugas memberikan kesempatan untuk foto-foto dari atas ban. Setelah itu pengunjung akan disuguhi dengan pemandangan indah Hutan Pinus Limpakuwus.

Ditambah lagi udara segar di tempat ini yang akan memanjakan para pengunjungnya. Salah satu pengunjung bernama Puspa memberikan testimoninya. Sehari-hari dia bekerja di Jakarta, namun kebetulan ada acara di Purwokerto. Setelah mencari referensi wisata Purwokerto dari media sosial, wanita itu memilih untuk berkunjung ke Hutan Pinus Limpakuwus. 

"Di sini asri sekali, udaranya segar cocok buat healing dengan low budget. Ini setelah ku posting di IG banyak temanku di Jakarta yang tertarik untuk berkunjung. Banyak spot Instagramable, kalau ke sini wajib naik perosotan pelangi sih," ujarnya kepada RUANGBOGOR.COM.

"Aku pernah naik perosotan pelangi di Farm House Lembang, tapi sensasinya beda sih sama rainbow slide di Hutan Pinus Limpakuwus ini. Kalau di Bandung itu lebih curam rasanya, kalau ini lebih panjang track seluncurannya jadi lebih bisa menikmati pemandangan dan cukup menguji adrenalin juga loh!" sambungnya lagi.

Selain perosotan pelangi, masih banyak wahana seru yang bisa dicoba di tempat wisata ini. Antara lain: flyng fox, paint ball, ATV, dan bahkan tersedia camping ground yang bisa disewa.

Sebenarnya tahun lalu ada juga wahana jembatan kaca 'The Geong' yang berdiri megah di area Hutan Pinus Limpakuwus. Namun sempat terjadi insiden dimana jembatan kaca itu ambruk dan menyebabkan empat wisata terjatuh dan satu orang tewas. Setelah insiden itu, wahana tersebut langsung dibongkar.

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index