Wisata Kuliner Tangerang

5 Rekomendasi Wisata Kuliner Tangerang yang Sedang Hits dan Viral, Wajib Dicoba!

5 Rekomendasi Wisata Kuliner Tangerang yang Sedang Hits dan Viral, Wajib Dicoba!
Es Kode, Salah Satu Kuliner Hits dan Kekinian di Tangerang yang Wajib Dicoba. Sumber Foto: Instagram.com/@eskode.tangerang

RUANGBOGOR.COM - Lagi nyari tempat makan enak di Tangerang yang lagi hits? Kamu nggak sendirian! Di artikel ini, kita bakal ngebahas 5 tempat wisata kuliner di Tangerang yang lagi viral dan wajib banget kamu coba.

Dari makanan kekinian sampai spot makan yang super instagrammable, semua ada di sini. Yuk, simak rekomendasi seru ini dan siap-siap baper dengan kelezatannya!

1. Take A Sip

Indonesia sedang memasuki musim kering, dan di siang hari yang panas, minuman sehat seperti yang disediakan oleh Take A SIP di Tangerang bisa jadi pilihan segar.

Take A SIP terletak di Ruko Northridge, BSD, Tangerang, dan buka setiap hari dari pukul 07.00 WIB hingga 22.00 WIB. Mereka menawarkan berbagai minuman seperti kopi, herbal, dan smoothies yang menggunakan stevia sebagai pengganti gula, membantu kontrol kalori dan gula darah.

Menu mereka termasuk watermelon smoothies dan orange coffee yang mendapat ulasan positif karena rasa dan kualitas bahan yang segar. Selain minuman, tempat ini juga memiliki area outdoor yang nyaman untuk bersantai.

2. Es Kode

Lokasinya ada di Jalan KH. Soleh Ali No. 109, Sukasari, Tangerang. Meski sudah berjualan sejak 1960, Es Kode tetap hits hingga saat ini. Namanya diambil dari sapaan kakak laki-laki dalam bahasa Cina Benteng yang disebut “Kode”.

Di sini, kamu bisa menemukan berbagai jenis es dan jus, dari Es Campur, Es Buah, Es Teler, Es Jeruk, hingga Jus Alpukat, Jus Melon, Jus Tape, Jus Terong Belanda, dan jus campur.

Yang bikin Es Kode berbeda adalah harganya yang super terjangkau dengan porsi yang besar! Rasanya manisnya pas dan benar-benar menggunakan buah segar. Selain jus, mereka juga punya berbagai snack untuk menemani ngemil dan pilihan jajanan seperti mie kangkung, mie ayam, batagor, dan laksa yang bisa dinikmati di tempat.

3. Bahasa Alam

Lokasinya ada di The Green, BSD City, Tangerang Selatan. Tempatnya estetik dan instagramable. Cafe ini unik karena pengunjung bisa membawa hewan peliharaan mereka alias pet friendly.

Nongkrong di cafe ini akan memberikanmu sensasi yang berbeda. Tersedia ruangan indoor dan outdoor. Bahasa Alam buka setiap hari mulai pukul 08.00 WIB hingga 21.00 WIB.

4. Il Vero Italian Gelato

Lokasinya ada di Ruko Crystal 1 Jl. Gading Golf Boulevard No.37, Pakulonan Bar., Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang, Banten 15810. Kalau kamu suka sorbet dan gelato, Ilvero Italian Gelato bisa jadi tempat yang pas banget.

Mereka punya banyak pilihan rasa yang unik, dari lemonade, buah naga, dan earl grey, sampai rasa beer juga ada. Tempatnya juga keren dengan desain interior putih dan kuning yang ceria. Meskipun ruangannya nggak terlalu besar, kamu tetap bisa santai dan menikmati es krim dengan nyaman di sini.

5. Es Podeng Varia

Tutup wisata kulinermu dengan sesuatu yang lezat dan manis. Lokasinya ada di Jalan Kisamaun No. 35, Depan Toko Kosmetik Varia, Pasar Lama Tangerang. Es Podeng Varia buka setiap hari mulai pukul 10.00 WIB hingga 18.00 WIB.

Kuliner ini rasanya manis dan segar, cocok untuk mengusir dahaga di tengah siang bolong. Satu porsi terdiri dari potongan roti  tawar, kacang hijau, jelly, alpukat, serta es serut yang disiram susu kental manis coklat. Bahan-bahan tersebut membuat kuliner ini memiliki tekstur yang beragam sehingga sangat nikmat saat disantap.

Itulah lima rekomendasi kuliner hits dan kekinian di Tangerang. Pastikan masuk dalam list wisata kuliner kamu ya!

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index