Coffee Shop di Jogja Ini Lagi Viral Banget untuk Wisata Malam Nongkrong Sambil Nonton Live Musik Bisa Nyanyi Lho

Coffee Shop di Jogja Ini Lagi Viral Banget untuk Wisata Malam Nongkrong Sambil Nonton Live Musik Bisa Nyanyi Lho

RUANGBOGOR - Liburan ke Jogja memang selalu seru, apalagi kalau ditambah dengan nongkrong asik di coffee shop yang lagi viral! Malam itu, setelah seharian berkeliling kota, saya dan teman-teman memutuskan untuk mampir ke Menoewa Kopi, salah satu tempat yang sedang jadi buah bibir di kalangan anak muda Jogja. Lokasinya di Kledokan, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman. Nama tempat ini sudah sering saya dengar karena katanya, selain tempatnya nyaman, ada live musik yang bikin suasana makin hidup.

Sesampainya di sana, tempatnya benar-benar sesuai ekspektasi. Meski tidak mewah, Menoewa Kopi punya suasana cozy yang bikin betah berlama-lama. Begitu masuk, kami langsung disambut ramah oleh para pegawai yang senyumnya tulus banget, meskipun suasana saat itu lumayan ramai. "Selamat malam, silakan pilih tempat duduk, live musicnya akan dimulai jam 8 malam," ujar salah satu pegawai. Saat itu sudah hampir jam 8, dan saya langsung semangat nungguin live musicnya dimulai.

Malam itu suasana benar-benar terasa beda. Meski saya sering nongkrong di coffee shop, live music di Menoewa Kopi ini serasa menonton konser mini. Panggungnya sederhana, tapi suara penyanyi dan musiknya sangat menghibur. "Bisa request lagu dan nyanyi bareng loh!" kata temanku yang sudah beberapa kali ke sini. Dan benar saja, begitu penyanyi mulai menyapa penonton, beberapa pengunjung langsung minta lagu favorit mereka. Ada yang bahkan ikutan nyanyi bareng, bikin suasana jadi semakin seru.

Di sela-sela menikmati live musik, saya sempat mencicipi beberapa menu yang ditawarkan. Minumannya variatif, saya coba yang coklat, sedangkan teman saya pilih matcha. "Coklatnya biasa aja sih, tapi kopinya katanya enak," ujar teman saya, yang ternyata juga ngga berani pesen kopi karena sudah malam. Makanannya? Enak! Meskipun, ya, agak mahal untuk kantong mahasiswa. Tapi suasana yang cozy dan live music yang keren rasanya cukup worth it.

Oh ya, buat kalian yang suka nongkrong rame-rame, tempat ini sangat cocok. Area duduknya cukup luas, baik indoor maupun outdoor, dan parkirnya juga lega. "Cocok banget buat ngumpul sama temen-temen, bisa nyanyi-nyanyi keras sambil ikutan live music-nya," kata salah satu pengunjung yang duduk di meja sebelah.

Bahkan ada juga yang bilang Menoewa Kopi ini sering jadi tempat buat surprise birthday party. "Anakku sempet dirayain ultahnya di sini, dan mereka bantu banget nyiapin semuanya. Thx Menoewa Kopi!" ujar seorang ibu yang kebetulan duduk di meja sebelah kami.

Malam itu, lagu-lagu populer terus mengalun, dari lagu lokal hingga lagu-lagu hits internasional. Para pengunjung pun sesekali ikutan nyanyi, menambah kehangatan malam itu. Salah satu pengunjung bahkan sempat berharap ada Tri Suaka yang manggung malam itu, sayangnya dia sedang tampil di tempat lain. Tapi tetap, suasana live music di Menoewa Kopi ini tetap luar biasa.

Tempatnya bersih, toiletnya juga lumayan terjaga. Saya sempat ngobrol dengan salah satu pelayan di sana, dan meskipun malam itu suasananya cukup hectic, mereka tetap melayani dengan ramah dan cekatan. "Kami memang selalu berusaha memberikan yang terbaik, walaupun kadang ramai banget," ujar si kasir sambil tersenyum.

Kalau kalian main ke Jogja, jangan lupa mampir ke Menoewa Kopi, apalagi kalau kalian suka tempat dengan suasana nongkrong yang santai tapi tetap seru. Selain live music, tempat ini juga punya banyak spot foto yang Instagramable. Jadi, siap-siap bawa kamera ya.

#Menoewa Kopi

Index

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index