Lee Jong Suk Bakal Tikung Pacar Sahabatnya? Ternyata Keduanya Siap Jadi Pasangan..

Lee Jong Suk Bakal Tikung Pacar Sahabatnya? Ternyata Keduanya Siap Jadi Pasangan..
Lee Jong Suk dan Shin Min Ah. (Instagram @jongsuk0206, @illusomina)

RUANGBOGOR.COM - Lee Jong Suk dan Shin Min Ah bakal tampil menjadi pemeran utama pria dan wanita dalam sebuah drama Korea. Seperti yang diketahui, Kim Woo Bin merupakan sahabat dari Lee Jong Suk.

Lee Jong Suk diketahui bakal menerima drama Korea dengan judul The Remarried Empress. Drakor yang satu ini akan mempertemukannya dengan Shin Min Ah.

Shin Min Ah sendiri sudah menerima untuk jadi pemeran utama drakor tersebut dimana merupakan adaptasi dari sebuah webtoon fantasi.

Min An bakal menjadi sosok permaisuri yang memiliki kehidupan sempurna dari Kekaisaran Timur. Ia memiliki seorang suami dan berniat menceraikannya.

Jong Suk sendiri menjadi sahabat Woo Bin sejak keduanya sama-sama membintangi drakor berjudul School 2013. Kemudian di bulan Juli 2015, Woo Bin konfirmasi kencan dengan Min Ah sampai dengan hari ini.

Kini drama Korea bakal mempertemukan Lee Jong Suk dengan Shin Min Ah di The Remarried Princess.(*)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index