RUANGBOGOR - Di tengah dinginnya udara Kintamani, Kabupaten Bangli, Bali, berdiri Akasa Specialty Coffee, sebuah kafe unik yang menyuguhkan pemandangan spektakuler Gunung Batur.
Berlokasi di Jl. Raya Penelokan No. 777, Batur Tengah, Akasa menjadi destinasi favorit bagi wisatawan yang ingin menikmati keindahan alam sambil menyeruput kopi hangat.
Akasa Specialty Coffee tak hanya menawarkan makanan dan minuman, tetapi juga pemandangan yang memukau. Banyak pengunjung terpikat dengan lokasi kafe ini yang menyuguhkan view langsung ke Gunung Batur dan Danau Batur.
“View-nya the best banget, pas di depan mata. Banyak spot foto bagus yang bisa digunakan untuk menikmati keindahan alam,” ujar Ayu Paramita, salah satu pengunjung.
Meski cuaca di Kintamani sering dingin dan berangin, pihak kafe menyediakan selimut yang bisa dipinjam oleh pengunjung. Anggin Vinari, yang rela berangkat dini hari dari Kuta demi menikmati sunrise di Akasa, mengungkapkan bahwa meskipun tidak melihat lautan awan karena cuaca mendung, pemandangan di kafe tetap menyejukkan hati.
Kesan cozy juga dirasakan oleh Mariettha Chelsea, yang memuji suasana kafe sebagai tempat bersantai. “Tempatnya cozy banget, cocok untuk datang berdua atau rombongan grup. Pelayanannya ramah, walaupun orderan makan sempat agak lama keluar,” tuturnya.
Selain itu, bagi keluarga dengan anak kecil, Akasa menyediakan fasilitas yang nyaman. “Kak Yuli, salah satu staf, sangat ramah membantu mencarikan tempat duduk yang nyaman saat saya membawa bayi,” tambah Ayu.
Akasa Specialty Coffee menawarkan berbagai pilihan menu, mulai dari makanan ringan hingga makanan berat. Menurut Anggin Vinari, harga makanan dan minuman di kafe ini masih tergolong wajar, dengan rasa yang cukup memuaskan. Beberapa pengunjung merekomendasikan menu kopi sebagai andalan, meskipun ada juga yang merasa bahwa rasa cappuccino cukup standar.
Di samping makanan, pengalaman menikmati makanan sambil memandang keindahan alam menjadi nilai tambah yang sulit dilupakan. “Makanannya enak-enak dan termasuk murah untuk harga kafe dengan view seperti ini,” ungkap Mariettha.
Bagi yang ingin menikmati sunrise, disarankan datang lebih pagi, karena Akasa Specialty Coffee sudah buka mulai pukul 5.30 pagi. Namun, perlu bersiap dengan cuaca dingin dan kemungkinan waiting list, terutama di akhir pekan atau musim liburan.
Meskipun beberapa pengunjung mencatat bahwa pelayanan terkadang lambat saat ramai, pengalaman secara keseluruhan tetap positif. “Pelayanan baik dan staf ramah. Semoga konsistensi tetap dijaga,” kata Ayu mengakhiri ulasannya.