RUANGBOGOR.COM - Persaingan seru terjadi di penghargaan Netizen Awards Januari 2025, terutama di kategori Aktor Pria Terbaik. Nama-nama besar seperti Jung Hae In, Na In Woo, dan Uhm Tae Goo mencuri perhatian dengan posisi mereka yang bersaing ketat untuk tempat ketiga.
Dilansir dari cbci.co.kr, hingga 19 Januari 2025pukul 11:03 waktu Korea Selatan, Jung Hae In berhasil mengamankan posisi ketiga dengan 2.476 suara, disusul oleh Na In Woo dengan 2.135 suara di peringkat keempat, dan Uhm Tae Goo di posisi kelima dengan 2.063 suara.
Persaingan ini diprediksi akan semakin memanas seiring meningkatnya dukungan para penggemar. Ketiga aktor ini tidak hanya bersinar di layar kaca tetapi juga memiliki basis penggemar yang loyal berkat bakat akting mereka yang mumpuni. Yuk, kenali lebih dekat pencapaian mereka!
1. Jung Hae In
.jpg)
Nama Jung Hae In semakin melejit berkat perannya sebagai Choi Seung Hyo dalam drama Korea Love Next Door, sebuah komedi romantis yang sukses menggugah hati penonton.
Beradu akting dengan Jung So Min, ia menunjukkan chemistry yang kuat. Tak hanya berakting, Hae In juga menyumbangkan suara indahnya untuk soundtrack drama ini melalui lagu “Words I Couldn't Say.”
2. Uhm Tae Goo
.jpg)
Aktor berbakat ini mencuri perhatian lewat perannya sebagai Seo Ji Hwan dalam drakor My Sweet Mobster (2024). Karakternya, seorang CEO yang dulunya mantan gangster, memberikan nuansa unik pada cerita. Tae Goo juga dikenal melalui perannya di Light Shop (2024) dan Save Me 2 (2019). Pesonanya yang khas membuatnya menjadi aktor yang disegani.
3. Na In Woo
.jpg)
Popularitas Na In Woo terus menanjak setelah ia memerankan Yoo Ji Hyuk di Marry My Husband (2024). Beradu akting dengan Park Min Young, ia sukses menunjukkan emosi mendalam meskipun karakternya jauh berbeda dari kepribadian aslinya. Saat ini, drama terbarunya, Motel California, tengah tayang di MBC dan mencatatkan rating tinggi.
Dukungan Penggemar Jadi Penentu dalam Ajang Netizen Awards
Netizen Awards adalah ajang penghargaan bulanan yang memberi kesempatan kepada penggemar untuk memilih bintang favorit mereka. Tahun ini, dengan daftar nominasi yang berisi aktor-aktor papan atas seperti Byun Woo Seok, Lee Jun Ho, hingga Kim Soo Hyun, persaingan semakin sengit.
Namun, posisi ketiga yang diperebutkan Jung Hae In, Na In Woo, dan Uhm Tae Goo menjadi sorotan utama. Dengan partisipasi aktif penggemar, siapa yang akhirnya akan menyabet gelar aktor terbaik? Yuk, terus dukung favoritmu dan pantau hasil akhirnya!