RUANGBOGOR -- Sebuah ledakan bagunan ruko di Pasar Cisarua menghebohkan warga dan masyarakat yang melintas di wilayah setempat. Peristiwa tersebut terjadi pada Senin pagi, 27 November 2023.
Berdasarkan informasi yang dibagikan oleh akun instagram @bogor24update. bangunan tersebut tampak berantakan. Kanopi di ruko bahkan terlihat rontok akibat ledakan mendadak tersebut.
Serpihan barang-barang yang ikut meledak berhamburan ke jalan dan menghalangi sebagian pengendara yang hendak lewat. Karena kondisi tersebut, warga pun bergotong royong membersihkan sisa-sisa bekas ledakan.
Ledakan yang cukup besar itu terjadi diduga akibat kompor gas yang meledak. Seorang pengendara yang sedang lewat dilaporkan menjadi korban luka-luka dan segera dibawa ke rumah sakit.
"Bangunan ruko di Cisarua, tepatnya deket pasar cisarua, tetiba berantakan. Dalam narasi di video dugaan kompor gas yang meledak. Satu orang pengendara luka saat lewat karena ketimoa reruntuhan, dan sudah dibawa ke RS terdekat.
.
Saat mimin konfirmasi ke petugas, sudah kondusif ditangani dan tidak ada korban jiwa. Penyebab masih diselidiki.
.
Video dari: Grup relawan," tulis @bogor24update.