10 Warung Bandrek di Bogor yang Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Dingin

10 Warung Bandrek di Bogor yang Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Dingin
10 Warung Bandrek di Bogor yang Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Dingin. (Pixabay)

RUANGBOGOR -- Bandrek adalah minuman tradisional khas Sunda yang dikonsumsi untuk menghangatkan tubuh, terutama di musim hujan. Minuman ini biasanya dihidangkan dan dikonsumsi pada cuaca dingin, seperti di kala hujan ataupun malam hari.

Bandrek biasanya dibuat dari jahe asli, dicampur susu kental manis, ditambah gula merah, serta bumbu racikan lainnya. Sudah sepantasnya Bandrek menjadi minuman legenda di tanah pasundan, termasuk Kota Bogor.

Bima Arya bahkan pernah mewajibkan Holywings Bogor untuk menjual Bandrek dan Bajigur sebagai pengganti minuman keras. Wali Kota Bogor itu memang tak main-main soal aturan ketat meestarikan minuman khas Sunda.

Salah satu warung bandrek yang terkenal di Bogor adalah Warung Bansus Mang Anas ini terletak di Jalan Sindang Barang PKB, Bogor Barat. Selain itu, ada juga beberapa spot lainnya yang bisa kamu kunjungi jika ingin minum bandrek.

Berikut 10 lokasi warung Bandrek di Bogor yang bisa kamu datangi jika ingin menghangatkan badan:

1. Bandrek Air Mancur Ibu Eem Suhaemi Sejak 1970

Alamat : Jl. A. Yani, RT.03/RW.02, Tanah Sareal, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat

Buka : 15.00 - 13.55 WIB

2. Warung Bandrek Kelapa & Lontong Kari Bandung Ibu Yayah

Alamat : CQ3M+WH2, RT.03/RW.07, Panaragan, Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat

Buka : -

3. Bandrek Taken

Alamat : Jl. Ceremai, RT.02/RW.02, Sempur, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat

Buka : 10.00 - 22.00 WIB

4. Bandrek Mang Anas

Alamat : Sindangbarang 16117, RT.06/RW.03, Sindangbarang, Bogor Barat, Bogor City, West Java 16117

Buka : 10.00 - 22.00 WIB

5. Bandrek Tewewew

Alamat : CQHH+CX6, Jl. Bungur Raya, RT.07/RW.08, Cilendek Tim., Kec. Bogor Barat, Kota Bogor, Jawa Barat 16112

Buka : 11.00 - 21.00 WIB

Halaman :

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index